Media Sebagai Bagian Dari Dakwah untuk menyampaikan Islam yang Rahmatan lil 'Alamin dengan Aqidah Ahlussunnah Wal Jama'ah.


Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” (HR. Muslim no. 1893)

Rabu, 14 September 2016

Hikam Ibn Athaillah As-Sakandari Pertama


Hikmah Pertama

"Bersandar Diri Hanya Kepada Allah"

من علامات الإعتماد على العمل نقصان الرجاء عند وجود الزلل

"Salah satu tanda bergantungnya seseorang kepada amalnya adalah kurangnya raja' (harapan terhadap rahmat Allah) tatkala ia mengalami kegagalan (dausa)"

@Ibn 'Atha'illah

Penjelasan: 
Guna meraih keridhaan Allah Ta'ala, seorang muslim diwajibkan beramal. Tapi dalam waktu yang bersamaan diwajibkan pula pada kita untuk tidak menyandarkan diri kepada amalnya itu semata. Semua ini dimaksudkan agar dapat sampai kepada keridhaan-Nya. Sebab, betapapun seorang Muslim itu telah melaksankan suatu amalan, ia tidak akan pernah mampu untuk menunaikan apa yang menjadi hak Allah secara utuh. Juga ia tidak mungkin mampu melakukan seluruh kewajiban secara sempurna sebagai bentuk rasa syukur kepada-Nya.
Oleh karena itu Syaikh Ibn 'Atha'illah berkata, salah satu tanda dari orang menyandarkan diri pada kekuatan amal usahanya semata adalah berkurangnya raja' (harapan terhadap rahmat dan karunia Allah) ketika dia melakukan kesalahan, atau tidak tercapainya suatu tujuan.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Kategori Artikel